Bangsa Indonesia yang lahir dari keanekaragaman suku, agama, budaya, bahasa, dan daerah asal yang tersebar luas dalam ribuan pulau perlu menyepakati suatu cara hidup bersama dalam kebhinekaan sebagai warga negara suatu bangsa. Saat ini wawasan kebangsaan pada diri anak bangsa cenderung mengalami kemunduran atau lebih tegas lagi hampir pudar. Ikatan nilai-nilai kebangsaan yang berhasil mempersatukan bangsa ini makin longgar. Karena itu, sepatutnya kita kembali memantapkan nilai-nilai kebangsaan yang mengendur itu. Kita perlu mengonstruksikan landasan yang kuat dan konsepsional guna kembali membangun persatuan dan kesatuan bangsa serta jiwa nasionalisme, yaitu wawasan kebangsaan.
Dengan itu pada hari Kamis tanggal 21 Agustus 2014 Kodim 0311/Pessel telah mulai mengaplikasikan kegiatan wawasan kebangsaan kepada Siswa/siswi SMA se-Kab.Pessel yang bertempat diaula Makodim 0311/Pessel. Untuk menambah bobot serta variasi kegiatan maka diberikan materi Bhineka Tunggal Ika, Pancasila, UUD 1945, NKRI, bahaya Narkoba dan pergaulan bebas, serta kegiatan Out Bound di lapangan Kodim 0311/Pessel.
Dalam sambutanya Dandim 0311/Pessel Letkol Inf Joko Maryanto, S.I.P mengatakan penyuluhan kepada pelajar diharapkan terwujud kesadaran bela Negara serta meningkatnya kemanunggalan TNI dengan kalangan generasi muda, khususnya pada generasi muda dan pelajar. Dengan kegiatan ini, generasi muda mampu memahami wawasan kebangsaan, ketahanan nasional dan bela Negara serta mengamalkan Pancasila didalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
Materi Out Bound diantaranya permainan berpasangan, kegiatan buldozer, kegiatan bola tali, permadani terbang, holahop, water estafet, tongkat estafet, jembatan tali dua dan jembatan tali tiga.Dimana kegiatan permainan tersebut untuk menumbuhkan kerja sama, jiwa korsa, saling mengenal, kekompakan, menumbuhkan semangat serta disiplin.
Jumat, 23 Oktober 2015
Home
Kegiatan
Kodim 0311/Pessel memantapkan Nilai-Nilai Wawasan Kebangsaan Kepada
Pelajar SMA Se-Kab.Pessel
Kodim 0311/Pessel memantapkan Nilai-Nilai Wawasan Kebangsaan Kepada Pelajar SMA Se-Kab.Pessel
Tags
# Kegiatan
About arsipkodim0311
Templatesyard is a blogger resources site is a provider of high quality blogger template with premium looking layout and robust design. The main mission of templatesyard is to provide the best quality blogger templates which are professionally designed and perfectlly seo optimized to deliver best result for your blog.
Kegiatan
Label:
Kegiatan
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar