Tradisi Penerimaan Anggota Baru Kodim 0311/Pessel - arsip kodim 0311 pessel

Sabtu, 24 Desember 2016

Tradisi Penerimaan Anggota Baru Kodim 0311/Pessel


Dengan berseragam lengkap dan dikawal Provos,  ke-37 orang anggota baru ini  masuk ke dalam laut di areal TPI Carocok Painan. Kemudian dengan masih berbasah-basah pasukan baru ini melanjutkan perjalanan ke Bukit Langkisau sebagai tujuan akhir tradisi penerimaan anggota baru.


Dandim 0311 Pesisir Selatan, Letkol Inf Satiya Asmara menggungkapkan, kegiatan ini dilakukan setiap kali penerimaan anggota baru di Kodim 0311 Pesisir Selatan.

“Ini sudah menjadi tradisi setiap anggota baru di kesatuan ini,” terang Dandim saat upacara penerimaan anggota baru di halaman Makodim 0311 Pessel.

Ditambahkannya, hal ini merupakan bentuk pengenalan wilayah atau orentasi wilayah, dan penanaman jiwa korsa (kesetiakawanan dalam kesatuan-Red) kepada anggota baru yang bergabung di Kodim 0311 Pesisir Selatan.

Kegiatan yang dilaksanakan satu hari dan dipusatkan di Kota Painan ini di harapkan dapat menanakan jiwa nasionalisme, jiwa korsa pada setiap anggota baru.

“Nantinya, anggota baru ini akan ditempatkan pada Staf Koramil maupun Kodim 0311 Pessel,” ucap Dandim Satiya Asmara.

Dandim berharap kepada anggota baru agar segera dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan tugasnya dan segera melaksanakan tugas sesuai Komando. Upacara penerimaan sendiri di lakukan di Puncak Langkisau, Kota Painan yang diakhiri dengan penciuman Bendera Merah Putih oleh seluruh anggota baru kemudian di lanjutkan dengan tradisi mandi kembang  yang siramkan oleh Dandim 0311 Pesisir Selatan, Letkol Inf Satiya Asmara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar